PINDANG PATIN KHAS LAMPUNG

ini adalah salah 1 makanan favorit ku. karena aku pecinta olahan ikan dan seafood. rasa asem pedas nan segar dari gulai ini bisa bikin lambung bergetar dan lidah bergoyang. gimana cara buatnya?? yuk simak


Bahan :
  • 2 ekor ikan patin ukuran ukuran sedang, potong sesuai selera
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 100 gram nanas, potong-potong
  • 2 buah tomat, potong-potong
  • 4 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1.500 ml air
  • 1 sendok teh asam jawa
  • 1 batang daun bawang, potong 1 1/2 cm
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 25 gram kemangi, petiki

Bumbu Halus

  • 8 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 2 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 2 buah cabai rawit merah

Cara Membuat Pindang Patin Lampung 

  1. Lumuri ikan patin dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
  2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, serai, daun salam, dan jahe sampai harum. Tambahkan tomat. Aduk sampai layu.
  3. Tuang air. Didihkan. Masukkan nanas, asam jawa, ikan patin, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang.
  4. Menjelang diangkat. Tambahkan daun bawang dan kemangi. Aduk rata.
  5. Untuk 6 porsi

Komentar

Postingan Populer